Skip to main content

5 Rahasia

Semalam Meike memention saya di twitter dengan empat akun yang lain. Pekerjaan rumah, katanya. Sambil menyertakan link blognya. Kubuka link tersebut. Ada postingan terbarunya berjudul 5 rahasia. Ia mendapat "tantangan" dari Dweedy, saya lebih suka memanggilnya sama dengan nama blognya, untuk menceritakan 5 rahasianya. Dan kemudian dia memilih 5 orang untuk "ditantang" menceritakan rahasianya. Meike memilih saya sebagai salah satu dari yang terpilih itu. Alasannya karena saya suka tantangan. Hahahaha, cukup membuat saya tidak menolak untuk menulis 5 rahasiaku.

Semalam saya memikirkan rahasia apa yang akan saya bagi. Rahasia seperti harta karun milik seseorang. Sesuatu yang jika kamu tahu bisa membuatmu tercengang dan mengubah cara pandangmu terhadapnya. Rahasia dimiliki tiap makhluk. Ada rahasia-rahasia kecil yang tak ingin kamu bagi pada orang lain sekalipun ia begitu dekat denganmu. Saya jadi ingat kalimat bijak, terkadang ada sesuatu yang tak perlu diceritakan. Rahasia juga menjadi hal keren yang patut dibagi dengan cara pengkodean. Saya mungkin terlalu banyak membaca cerita detektif dan pemecahan kode karena saya selalu menyukai menyisipkan sebuah rahasia pada banyak hal. Misalnya saat bercanda, bercerita, atau mungkin bergosip. Saya selalu merasakan keren jika ada seseorang yang berhasil menebaknya.

Nah, semalaman saya memikirkan 5 rahasia yang ingin saya bagi. Beberapa mungkin bukan rahasia lagi karena terlalu sering ditulis di blog tapi saya selalu menganggapnya rahasia karena orang-orang mungkin tak terlalu menaruh perhatian pada hal tersebut.

1. Saya menyukai Backstreet Boys dan Nick Carter
Hehehehe. Saya generasi boyband MTV tahun 90an. Waktu kuliah tidak mau mengakui bahwa saya fans dari boyband ini takutnya dikira anak alay. Tapi kupikir mereka lah yang menjadi moodbooster saya sejak SMP sampai SMA dan tetap diam-diam menyukai sampai sekarang. Bahkan kota impian yang ingin saya datangi adalah Orlando. Tidak lain dan tidak bukan karena mereka.

2. Saya orang yang sangat menaruh perhatian pada komentar-komentar yang sekedar lalu dan dikoreksi dari orang yang saya sukai.
Jadi kalo berkomentar tentang sesuatu didepan saya pikirkan baik-baik. Karena saya akan menilaimu.

3. Punya kotak ajaib berisi barang kenangan sejak SMP
Sudah punya 3 kotak. Isinya mulai dari surat cinta dari orang yang saya suka sampai kertas ulangan.

4. Seingatku semua cowok yang saya sukai, saya selalu menjadi orang pertama yang nembak. Kecuali pacar pertama. Kayaknya pacar pertama memang bukan tipeku deh.

5.Saat ini saya sedang -menyukai-merindukan-mencintai-membenci-dan mengutuk satu orang. Hehehehe. Kalo dia baca postingan ini, dia akan tahu bahwa itu dirinya. Tapi sayang, dia tidak menaruh perhatian terhadap tulisan-tulisan saya. Ya, saya mengutukmu tidak menemukan cinta sejati. Bersegeralah meminta maaf padaku.*evilgrin*

Nah, selanjutnya saya ingin memilih orang yang ingin saya tahu rahasianya.
1. Kak Rahe kosmik. Karena dia selalu mendengarkan dan jarang bercerita tentang dirinya.

2.Erma Musriyanti. Karena blognya sudah pindah entah kemana tak pernah lagi kukunjungi. Kawan galauku yang juga jika bercerita selalu menggunakan kode.

3. Abang Joy. Abang cina-ku yang ajaib. Entah dia mau berbagi rahasianya atau tidak. Tapi tak ada salahnya berharap.

4. Darma singiku. Saya tahu dia bakal menerima tantangan ini.

5. Ridho kosmik yang sepertinya mulai jarang mengupdate blog.

Semoga berkenan teman-teman berbagi 5 rahasia. Kalo sudah bagi link-nya di twitter. Mention @dwiagustriani :) (*)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Comments

  1. Muahahahaha, syukurlah saya tidak dikasih tantangan ini. Tidak cukup 5 saja rahasia saya!

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Indecent Proposal

sumber foto : tvtropes.org Seorang bilyuner menawariku one billion dollar untuk one night stand dengannya. Aku bingung. Aku dan suami sedang tidak punya uang dan satu juta dollar begitu banyak. Mampu membiaya hidup kami. Disisi lain aku  mencintai suamiku, rasa-rasanya ini tidaklah patut. Tapi kami benar-benar tidak punya uang. Aku ingin melakukannya untuk suamiku. Aku mencintaiku dan tidak ingin melihatnya terlilit utang. Kami memutuskan mengambil tawaran itu. This is just sex bukan cinta. Ini hanya tubuhku. Aku dan suami memutuskan setelah semalam itu, kami tidak akan mengungkitnya lagi. Setelah malam itu. Kami berusaha menebus  properti kami yang jatuh tempo. Sayangnya, bank telah menyita dan melelangnya. Seorang pengusaha telah membelinya. Kami putus asa. Suamiku tiba-tiba berubah. malam itu, Ia mempertanyakan apa yang saya dan bilyuner itu lakukan. Padahal kami sepakat untuk tidak mengungkitnya. Saya menolak menjawab pertanyaannya. Saya tidak ingin lagi menginga...

Sengsara Membawa Nikmat

  Judul : Sengsara Membawa Nikmat Penulis : Tulis Sutan Sati Penerbit : Balai Pustaka Midun, lelaki muda baik budinya halus pekertinya disukai warga sekampung. Namun, hal ini menciptakan kebencian Kacak, kemanakan Tuanku Laras, kepada Midun. Segala cara dilakukan Kacak untuk menjebak Midun. Hingga akhirnya ia menyewa pembunuh untuk menghabisi nyawa Midun. Untungnya, Midun masih mampu menghindar dari tikaman pisau. Namun perkelahian itu menjebloskan Midun ke penjara. Membuatnya terpisah dari keluarganya. Penderitaan tak berhenti di situ, di penjara pun Midun menerima siksaan. Hingga masa ia bebas, ia memilih tak pulang ke Bukit Tinggi. Ia memilih mengadu nasib ke Betawi mengantar Halimah, perempuan yang ditolongnya pulang ke Bogor. Di tanah Jawa inilah lika liku hidup membawanya menjadi asisten demang dan pulang ke tanah Padang.  Judul buku ini cukup mencerminkan cerita lengkap sang tokoh utama. Kemalangan silih berganti menimpa sang tokoh utama. Namun berpegang pada keyakinan ...

Misteri Sepatu Menggantung di Kabel Listrik

Sumber : Athens News Sepasang sepatu menggantung lunglai di tiang listrik. kabel listrik tempatnya bergantung kokoh tak ingin melepaskan sepatu itu menghujam bumi. Pertama kali tiba di Athens, saya cukup heran dengan sepatu-sepatu yang tergantung di kabel-kabel listrik itu. Kutanya ke seorang teman bule tapi ia tak memberi jawaban yang memuaskan. Kupikir sepatu-sepatu itu dilempar begitu saja karena sudah dirusak atau tidak dipakai. Atau asumsiku yang lain adalah sepatu itu milih olahragawan yang berhenti dari profesi dan memilh menggantung sepatu. seperti pemain sepakbola. Tapi sepertinya asumsi olahragawan itu tidak benar, karena sepatu-sepatu yang menggantung di tiang listrik cukup mudah ditemukan. Jalan-jalanlah di seputaran Athens dan kau akan mendapati sepatu-sepatu menggantung di tiang listrik.  Uniknya sepatu yang digantung itu hanyalah sepatu-sepatu kets. Fenomena ini disebut Shoefiti dan terjadi diberbagai tempat di Amerika. Nyatanya bukan hanya saya saja yang pen...