Di kota kecil Athens, sangat mudah menemukan beragam manusia dari berbagai negara. Asia, Afrika, Amerika latin, hingga Eropa. Rata-rata mereka adalah mahasiswa internasional yang menimba ilmu di Ohio University. Dari Asia, berbeda lagi ragam negaranya. India, Thailand, Cina, Jepang, Korea, Indonesia, Philipina, dan banyak lagi negara. Mahasiswa-mahasiswa ini biasanya bergabung di himpunan mahasiswa negaranya yang dikenal dengan nama Student assosiation. Nah, tiap student Assosiation memiliki program menampilkan budaya-budaya dari negaranya. Semisalnya African Crossover yang diadakan mahasiswa asal Benua Afrika ( baca di sini ) dan Chinese New Year yang diadakan mahasiswa dan komunitas China di Athens( baca di sini ). Tarian Jepang Tiap negara memiliki budaya yang beragam. Acara malam budaya ini semacam program untuk memperkenalkan kekayaan tradisi negara masing-masing kepada segenap penonton yang hadir. Beberapa waktu lalu saya menghadiri malam budaya yang diadakan Mahasiswa Jepa...
Enormous World in My Mind